Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDAM Puruk Cahu Upayakan Distribusi Air Tetap Lancar Meskipun Kemarau

  • Oleh Syahriansyah
  • 08 Agustus 2019 - 11:50 WIB

BORNEONEWS, Puruk Cahu - Perusahaan Daerah Air Minum atau PDAM Puruk Cahu upayakan agar pendistribusian air bersih untuk masyarakat tetap lancar meskipun waktu musim kemarau berlangsung lama.

Direktur PDAM Puruk Cahu, Esliter menyebutkan bahwa pihaknya terus mengantisipasi terhadap pengaruh musim kemarau berkepanjangan. 

Salah satu upaya yang disebutkannya yaitu dengan mengaktifkan jalur pipa Dirung Undai yang dipastikan akan tetap memiliki air meski kemarau terus berlansung panjang. 

"Sekitar 10 hari lagi kita akan mengaktifkan saluran Dirung Undai, namun pompa di DAM Dirung Karengkang masih tetap kita siagakan agar pendistribusian tetap lancar setiap harinya," ujar Esliter, Kamis, 8 Agustus 2019.

Ia juga menjelaskan bahwa pasokan air di Water Treatment Plan (WTP) PDAM Puruk Cahu masih banyak sehingga untuk pendistribusian masih tidak ada kendala. 

"di WTP atau penampungan PDAM Puruk Cahu masih terbilang aman sehingga bisa terus kami lakukan pendistribusian bagi pelanggan di Kota Puruk Cahu," tutupnya. (RIANSYAH/B-5) 

Berita Terbaru