Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Rumah Singgah Oksigen Sehati Hasil Kerjasama Dinas Sosial dan Dinas Kesehatan Palangka Raya

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 17 September 2019 - 13:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Dinas Sosial Kota Palangka Raya mengatakan pendirian Rumah Singgah Oksigen Sehati merupakan kerjasama dinasnya bersama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes).

“Ini merupakan kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya,” ucap Kepala Dinas Sosial Kota Palangka Raya, Fauliansyah, Selasa, 17 September 2019. 

Ia mengatakan bangunan dan tempat disediakan oleh Dinas Sosial Kota Palangka Raya, sedangkan untuk peralayan dan unit layanan disediakan oleh Dinas Kesehatan.

“Kami menyediakan rumah oksigen sedangkan peralatan dan tenaga medis langsung dari Dinas Kesehatan Kota Palangka Raya,” sebut dia.

Hal yang sama diaplikasikan di rumah singgah darurat di Bundaran Besar, pihaknya mendirikan tenda darurat oksigen, sisanya di suppot oleh dinas kesehatan.

“Silahkan bagi warga Kota Palangka Raya yang memerlukan layanan oksigen gratis bisa mampir di Rumah Singgah Sehati Dinas Sosial Kota Palangka Raya,” ujar Fauliansyah. (HERMAWAN DP/B-5)

Berita Terbaru