Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Kalteng: Eksekutif dan Legislatif Harus Kompak

  • Oleh Budi Yulianto
  • 23 September 2019 - 13:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Gubernur Kalteng Sugianto Sabran menyarakan bahwa eksekutif dan legislatif baik ditingkat provinsi, kabupaten dan kota harus kompak demi memberikan pelayanan kepada masyarakat mewujudkan pembangunan di Bumi Tambun Bungai.

“Harus kompak. Ini untuk pembangunan di Kalteng. Karena membangun Kalteng tidak semudah membalik telapak tangan,” kata gubernur ketika menghadiri orientasi bagi pimpinan dan anggota DPRD kabupaten/kota se Kalteng, Senin, 23 September 2019.

Ia menuturkan, kegiatan orientasi tersebut merupakan momen yang sangat penting mengingat para anggota dewan nantinya akan mengawasi dan mengontrol pembangunan di Kalteng.

“Tentu harus bekerja keras dan bekerjasama. Tidak ada yang hebat,” imbuhnya. Menurut gubernur, barometer keberhasilan dalam membangun suatu daerah bukan dipandang dari pencapaian Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP.

Pemprov Kalteng sendiri berhasil meraih WTP tersebut selama 5 tahun berturut-turut. “Tapi bukan itu tujuan saya, melainkan bagaimana APBD itu naik,” ungkapnya.

Untuk mewujudkan hal tersebut, lanjutnya, seorang pemimpin harus mampu membuat terobosan kreatif, inovatif agar anggaran dapat terus meningkat. Tentunya juga dapat digunakan untuk kepentingan pelayanan kepada masyarakat Kalteng.

“Misalnya, insfrastuktur, pendidikan, kesejatan dan perekonomian dalam arti luas,” tuturnya. (BUDI YULIANTO/ADV/B-6)

Berita Terbaru