Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ribuan Umat Muslim Kotawaringin Timur Penuhi Tablig Akbar Bersama KH Anwar Zahid

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 24 September 2019 - 23:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ribuan umat muslim di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) penuhi Tablig Akbar bersama KH Anwar Zahid, yang dilaksanakan di Pondok Pesantren Darussalam, Jalan M Hatta, Lingkar Utara, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Selasa, 24 September 2019 malam. 

Masyarakat yang datang bukan hanya orang tua, dan dari satu suku saja. Namun semua kalangan datang, baik itu anak-anak, pemuda, dewasa, dan juga orangtua. Mereka datang ingin mendengar langsung ceramah dari Ustaz Anwar Zahid dari Bojonegoro. 

Tablig Akbar tersebut juga digelar agar masyarakat di daerah ini, terutama umat Islam selalu bersatu tanpa membedakan suku, ras, dan juga apapun. Karena tanpa persatuan, umat muslim akan bercerai berai. 

"Tanpa persatuan umat Islam akan bercerai berai. Namun jika selalu bersama, maka Islam akan selalu bersatu dan kuat," ujar Pengasuh Pondok Pesantren Darussalam Sampit Ustadz Munir, saat menyampaikan sambutan. 

Dirinya juga meminta kepada umat muslim di Kotim agar selalu bersatu untuk berjuang menjalankan agama Allah. Jangan sampai umat Islam di daerah ini malah berdiam diri tanpa berjuang di jalannya. 

Sementara itu, Wakil Bupati Kotim Taufiq Mukri dalam sambutannya mengatakan, kedatangan ulama besar di Kotim ini mudah-mudahan menjadi berkah untuk daerah ini. Karena ulama adalah orang yang paling dekat dengan Allah.
 
"Mudah-mudahan dengan seringnya ulama datang ke Kotim ini, daerah ini selalu diberkahi oleh Allah. Yang sebelumnya kita sudah lama tidak turun hujan, nantinya bisa diberikan berkah dengan turun hujan," terang Taufiq. (MUHAMMAD HAMIM/B-2)

Berita Terbaru