Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dandim 1015 Sampit Ajak Putra Putri Daftar Tamtama Gelombang Kedua

  • Oleh Naco
  • 07 Oktober 2019 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Komandan Kodim atau Dandim 1015 Sampit, Letkol Czi Akhmad Safari, mengajak putra putri di Kabupaten Kotawaringin Timur dan sekitarnya, untuk mendaftar prajurit Tamtama TNI AD.

Saat ini pendaftaran dibuka untuk gelombang kedua. Personel yang akan dicari sebanyak 900 untuk Provinsi Kalteng dan Kalbar. Untuk masuk umur minimal 17 tahun lebih 9 bulan, dan maksimal 22 tahun. 

"Kami mengajak putra dan putri yang ingin mengabdikan diri kepada NKRI bisa mendaftarkan diri," kata Akhmad Safari, Senin, 7 Oktober 2019.

Menurut dia pendaftaran sudah dibuka dan akan ditutup pada 28 Oktober 2019. Untuk pendaftaran bisa datang langsung ke Kodim 1015 Sampit, Jalan MT Haryono Sampit.

Untuk persyaratan mulai dari ijazah SD, SMP, SMA (STTB) atau sampai SMP, akta kelahiran, KTP calon, orang tua atau wali, KK orang tua atau wali, SKCK calon, orangtua, atau wali.

Syarat tersebut difoto kopi dan dilegalisir. Serta foto ukuran 4 x 6 sebanyak 20 lembar, dan stofmap warna merah sebanyak 8 lembar.

Selain itu mengisi surat permohonan menjadi TNI AD, surat persetujuan orang tua, surat pernyataan belum pernah menikah, pernyataan tidak melakulan penyuapan, surat pernyataan.

Surat keterangan dari Babinsa setempat, surat bebas narkoba, daftar riwayat hidup dan formulir data pribadi. "Pendaftaran gratis dan tidak dipungut biaya," tandasnya. (NACO/B-11)

Berita Terbaru