Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Seruyan akan Gelar Hiburan Rakyat di Pantai Sungai Bakau pada Tahun Baru 

  • Oleh Magang 2
  • 16 Desember 2019 - 12:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Pemkab Seruyan melalui Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Seruyan akan menggelar acara hiburan rakyat di Pantai Sungai Bakau, Kecamatan Seryan Hilir Timur.

Ini digelar dalam rangka memberikan hiburan bagi pengunjung yang datang pada awal tahun baru 2020, karena setiap tahun baru pantai ini, selalu ramai dikunjugi masyarakat.

“Awal tahun baru, kami akan siapkan hiburan musik dangdut di kawasan pantai Sungai Bakau, dengan menghadirkan penyanyi lokal, untuk memberikan hiburan bagi pengunjung di sana,” kata Plt Kadis Poraparbud Seruyan Rizali Hadi, Senin, 16 Desember 2019.

Menurut Rizali, biasanya para penngujung, tahun baru cukup meningkat. Bahkan bukan hanya pengunjung asal Kuala Pembuang saja yang datang untuk menikmati indahnya pantai ini, namun dari berbagai daerah di Kalteng.

Sementara itu, Kapolres Seruyan AKBP Agung Tri Widiantoro mengatakan, untuk memberikan rasa aman bagi pengujung di Pantai Sungai Bakau pada perayaan tahun baru 2020, pihaknya akan mendirikan pos pelayanan.

“Pihak kepolisian bersama instansi terkait akan melakukan pengamanan kawasan pantai Sungai Bakau, agar seluruh pengunjung merasa nyaman dan aman saat berwisata disana,” tandasnya. (MAGANG 2/B-7)

Berita Terbaru