Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPU Seruyan Resmi Umumkan Hasil Tes Wawancara Calon Anggota PPK

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 16 Februari 2020 - 10:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Komisi Pemilihan Umum atau KPU Seruyan resmi mengumumkan hasil tes wawancara rekrutmen calon anggota Panitia Pemilihan Kecamatan atau  PPK pada  Pemilihan Gubernur Kalteng tahun 2020.

Menurut Komisioner KPU Seruyan Karyadi,  pengumuman hasil tes wawancara tersebut telah di umumkan pada Sabtu, 15 Februari 2020, resmi di tanda tangani Ketua KPU Seruyan Agus Sukron Ma’mun.

“Penetapan hasil  seleksi  tes wawancara calon anggota PPK  se Kabupaten Seruyan  ini, berdasarkan rapat pleno Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Seruyan  yang kami gelar sehari sebelumnya, “ jelasnya, Minggu, 16 Februari 2020.

Dari hasil tersebut, KPU Seruyan menetapkan, masing masing kecamatan 10 orang calon anggota PPK  dinyatakan lulus seleksi tes wawancara berdasarkan urutan peringkat.

Untuk lima orang peringkat 1 - 5  pada masing masing kecamatan, di tetapkan sebagai calon anggota PPK terpilih, sedangkan lima orang lainnya  untuk peringkat 6 - 10  merupakan pengganti antar waktu.

Adapun tahapan setelah pengumuman hasil tes wawancara, akan ada proses tanggapan masyarakat terkait hasil seleksi selama 7 hari, kemudian klarifikasi hasil tanggapan selama 4 hari, sesuai dengan jadwal pelantikan PPK dilaksanakan pada 29 Februari 2020 mendatang.(FAHRUL/B-5)

Berita Terbaru