Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dukcapil Kapuas Sampaikan Program dan Inovasi Lewat Radio

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 19 Februari 2020 - 12:51 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil atau Dukcapil Kabupaten Kapuas menyampaikan program kegiatan dan inovasi dalam pelayanan lewat Radio Siaran Pemerintah Daerah (RSPD) frekuensi 41.9 FM.

Sekretaris Dukcapil Kapuas, Sipie S. Bungai mengatakan kegiatan dan inovasi yang telah dilakukan, terutama memberikan pelayanan yang prima, dan membahagiakan masyarakat.

Dia menyampaikan salah satu inovasi yang menjadi topik pembicaraan kala itu adalah Simpun "Sinde Muhun Pelayanan Uras Dinun" yang artinya sekali turun pelayanan Dukcapil ke desa, masyarakat mendapatkan semua dokumen kependudukan.

"Sehingga mampu menggerakan masyarakat sadar administrasi demi kelengkapan saat diperlukan," tuturnya.

Dia berharap adanya kegiatan seperti itu bisa menambah wawasan untuk masyarakat sebagai pendengar setia RSPD 91.4 FM tentang syarat dalam mengurus dokumen kependudukan.

"Yang paling penting agar masyarakat bisa mengurus sendiri dokumen kependudukannya tanpa melewati calo, karena semua kepengurusan dokumen gratis tanpa ada pungutan biaya," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru