Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gugus Tugas Covid-19 Kapuas Ajak Warga Disiplin Bersama Cegah Penyebaran Corona

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 17 April 2020 - 20:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Virus Corona atau Covid-19 Kapuas mengajak warga untuk disiplin dalam upaya mencegah penyebaran corona, khususnya di wilayah Kabupaten Kapuas ini.

Hal itu disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Kapuas H Junaidi bahwa perlu disiplin dari masyarakat dalam menerapkan anjuran-anjuran dari pemerintah. Hal ini juga sudah disampaikan oleh Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat dalam upaya memutus mata rantai penyebaran virus tersebut.

"Kami kembali imbau masyarakat agar disiplin untuk tidak berkumpul, disiplin menjaga jarak, dan memakai masker saat beraktivitas di luar rumah. Jadi semualah mohon disiplin, dengan harapan Kapuas bisa terbebas dari Covid-19," ucap H Junaidi kepada wartawan, Jumat, 17 April 2020.

Pria yang menjabat sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Kapuas ini juga mengajak masyarakat agar bersama-sama menjaga Kabupaten Kapuas ini, sehingga bisa terbebas dari Covid-19.

"Mari bersama-sama menjaga Kabupaten Kapuasi ni. Kalau tidak kita siapa lagi, tentu harus mulai dari kita sendiri," imbuhnya.

Dia juga mengajak segenap masyarakat jangan membuat informasi hoax, maupun menyebarkan yang belum tentu kebenarannya. Buatlah sesuatu yg membuat masyarakat tenang dan menyadari betapa bahayanya Covid-19 serta mau mentaati anjuran pemerintah dan protokol kesehatan yang ada.

“Jangan membuat stigma negatif, tetapi kita harus memberikan dukungan dan semangat agar masyarakat memiliki motivasi tinggi bersama pemerintah melawan Covid-19 ini. Bapak Bupati juga mengajak mari kita perangi Covid-19 ini dengan kebersamaan dan persaudaraan serta persatuan, saling bahu membahu pasti wabah ini akan teratasi,” pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru