Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota Dewan Ini Harapkan Dana Penanganan Covid-19 di Katingan Ditambah Rp 200 Miliar

  • Oleh Abdul Gofur
  • 05 Mei 2020 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah atau DPRD Kabupaten Katingan, Rudi Hartono mengharapkan persediaan dana sebesar Rp 138 miliar untuk penanganan Covid-19 bisa ditambah lagi Rp 200 miliar.

"Sebab kita perlu berjaga-jaga karena Kabupaten Katingan ini cukup luas dan transportasi darat masih 60 persen saja yang dapat ditembus, sisanya 40 persen harus lewat sungai," kata Rudi Hartono, Selasa, 5 Mei 2020.

Menurut politisi Partai Golkar ini, jika wabah Covid-19 terus meluas maka  harus pula menyiapkan tempat perawatan.

Pasalnya, tempat-tempat rujukan yang ditunjuk pasti sudah penuh. "Kita lebih baik waspada dari pada kedodoran nantinya," tegasnya. 

Disamping itu, masyarakat yang butuh bantuan pangan juga pasti akan bertambah. Sebab, saat pandemi corona ini, orang berusaha menjadi was-was.

Di samping itu, apa yang sudah dilakukan membutuhkan pengawasan yang super ketat.  Karena semua keperluan dan kebutuhan untuk masyarakat, baik yang sakit maupun yang tidak sakit harus cepat dan segera dilakukan, juga tepat sasaran. Oleh sebab itu pengawasan yang super ketat harus dilakukan. Tidak boleh ada paket-paket, baik obat-obatan, peralatan, keuangan maupun sembako yang salah sasaran, di salahgunakan apalagi di korupsi. 

"Jadi kita ingin pengawasan yang super ketat dan untuk itu bupati jangan hanya bekerja sendirian atas nama pemerintah daerah. Kita memiliki lembaga yang jelas untuk itu,".

"Jangan hanya nanti lembaga seperti DPRD Kabupaten Katingan ini hanya digunakan untuk mengesahkan APBD saja, karena DPRD itu ada fungsi lainnya yang sangat penting, yakni fungsi pengawasan," tutur Rudi Hartono. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru