Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jaga Kesehatan Jantung saat Puasa, Ini Menu Tepat untuk Sahur

  • Oleh Teras.id
  • 08 Mei 2020 - 08:20 WIB

TEMPO.CO, Jakarta - Jantung merupakan salah satu organ yang paling penting di dalam tubuh kita. Sebab, jantung berfungsi untuk memompa oksigen yang sangat penting dalam keberlangsungan hidup.

Untuk itu, Dokter Spesialis Jantung dan Pembuluh Darah, Vito Anggarino Damay pun mengimbau agar masyarakat senantiasa menjaga kesehatan jantung mereka. Saat berpuasa, beberapa aturan makan pun harus diikuti.

Misalnya saat sahur, Vito menyarankan agar masyarakat memilih makanan yang tinggi serat dan karbohidrat kompleks. Ini terdiri dari sayuran, buah-buahan maupun nasi merah dan roti gandum.

Ia menjelaskan bahwa makanan tersebut selain mengenyangkan tubuh lebih lama dan menjaga gula darah lebih stabil sehingga kuat berpuasa, juga bisa mengurangi risiko kolesterol yang berpengaruh pada masalah jantung.

“Fitosterol pada makanan tinggi serat dan karbohidrat kompleks bisa membantu menghalangi penyerapan kolesterol jahat dalam usus. Kita tahu bahwa lemak bisa menumpuk pada pembuluh darah dan dapat menyebabkan serangan jantung,” katanya dalam live Instagram bersama Yayasan Jantung Indonesia pada Rabu, 6 Mei 2020.

Sedangkan untuk berbuka, usahakan agar terlebih dahulu mengkonsumsi air putih dan buah kurma. Sebab keduanya bisa mengembalikan hidrasi dan gula darah dalam tubuh ke angka normal usai seharian tidak terisi nutrisi.

Selain itu, hindari juga mengkonsumsi gorengan seperti yang biasa dilakukan oleh banyak masyarakat usai azan Magrib. “Selain lambat memberikan suntikan tenaga untuk tubuh, gorengan juga tinggi kalori dan bisa meningkatkan kolesterol jahat sehingga memicu serangan jantung,” katanya.

TERAS.ID

Berita Terbaru