Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PKB Salurkan Bantuan Gus Ami untuk Masyarakat Barito Timur

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 22 Mei 2020 - 10:30 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Kebangkitan Bangsa atau PKB Kabupaten Barito Timur menyalurkan bantuan bahan kebutuhan pokok atau sembako kepada masyarakat setempat.

Ketua DPC PKB Barito Timur H Wahyudinnoor menjelaskan, bantuan sembako tersebut berasal dari Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat PKB H Abdul Muhaimin Iskandar atau biasa disapa Gus Ami.

'Sembako yang kami salurkan berupa 3 ton beras premium, 600 kilogram gula pasir, 600 liter minyak goreng dan 3.000 masker," ungkap Wahyudinnoor di Ampah, Jumat 22 Mei 2020.

Bantuan tersebut merupakan  bentuk kepedulian Gus Ami kepada masyarakat Barito Timur terutama yang kurang mampu dan terdampak wabah Covid-19.

Menurut Wahyudinnoor, berbagai kebijakan untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 sudah dilakukan pemerintah. Kebijakan tersebut menimbulkan efek berantai di bidang ekonomi masyarakat yang selama ini mengandalkan perputaran ekonomi dari pertemuan fisik dan interaksi langsung antar masyarakat seperti pedagang pasar, UMKM, transportasi publik dan sebagainya.

"Gus Ami bersama PKB hadir dan turut berpartisipasi menanggulangi ekonomi masyarakat yang terdampak kebijakan penanganan pandemi Covid-19 yang belum mendapat bantuan program pemerintah," imbuhnya.

Wahyudinnor berharap bantuan sembako Gus Amin yang disalurkan Pengurus DPC PKB Barito Timur dapat meringankan beban masyarakat yang menerima di tengah pandemi Covid-19 ini.

"Kita tentu saja tidak bisa membantu semua warga namun berusaha meringankan beban sebagian warga, setidaknya ada yang bisa kami berikan untuk masyarakat dalam kondisi sekarang," pungkasnya. (BOLE MALO/B-7)

Berita Terbaru