Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Berencana Aktifkan Kembali Proses Belajar Mengajar di SMP

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 01 Juli 2020 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) berencana mengaktifkan kembali proses belajar mengajar tatap muka untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP). Hal itu sebagai persiapan menuju era new normal.

"Tapi itu masih wacana, akan direalisasikan kalau persiapan sudah matang. Paling tidak SMP dulu yang melaksanakan belajar mengajar tatap muka," kata Bupati Kotim Supian Hadi, Rabu, 1 Juli 2020. 

Pemkab masih membahas secara teknis terkait dengan rencana tersebut. Karena tidak ingin kebijakan itu malah memberikan dampak negatif terhadap siswa. 

Supian Hadi mengatakan, peraturan yang benar-benar bisa menjamin kesehatan pelajar saat PBM juga masih dibahas. Seperti protokol kesehatan ataupun hal lainnya. Di antaranya, tidak ada kantin dibuka dan siswa wajib membawa bekal dari rumah. 

"Semua itu masih dalam proses pembahasan. Dan tentu kami tidak ingin menjadi masalah nantinya," kata Supian. 

Dia juga mengatakan, kalaupun nantinya akan diaktifkan kembali proses belajar tatap muka. Maka sekolah harus melaksanakan protokol kesehatan.

"Kita tidak bisa lagi menghindar hal semacam ini. Namun bagaimana caranya agar kehidupan normal bisa kembali berlangsung," tegas Supian. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru