Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Palangka Raya Ingatkan Warga Jangan Bakar Lahan

  • Oleh Hendri
  • 13 Juli 2020 - 12:20 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin meminta warga untuk turut mengantisipasi ancaman kebakaran hutan dan lahan (karhutla). Salah satunya, agar tidak membuka lahan dengan cara membakar.

"Belajar dari pengalaman yang telah lalu dan data yang ada, saat ini kita semua harus mulai siaga terhadap potensi karhutla," kata Fairid Naparin, saat memimpin apel gabungan gelar pasukan dan peralatan penanggulangan karhutla, Senin 13 Juli 2020.

Sebagai bentuk kesiagaan, pemerintah juga terus berkoordinasi dengan berbagai pihak, terutama yang tergabung dalam satuan tugas (satgas) kebakaran hutan dan lahan.

"Satgas terus melakukan patroli untuk memantau kawasan dan lahan rawan kebakaran. Hal itu untuk memudahkan penanganan jika sewaktu-waktu terjadi kebakaran," ucapnya.

Dia juga mengajak masyarakat turut aktif melakukan antisipasi kebakaran hutan dan lahan, sehingga musibah kabut asap terparah pada 2015 tidak terulang kembali.

"Untuk pencegahan mohon dipahami dan dijalankan. Kami utamakan pencegahan. Jadi sebisa mungkin jangan bakar lahan besar-besaran," pungkasnya. (HENDRI/B-11)

Berita Terbaru