Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

118 Sumur Bor akan Dicek di Palangka Raya

  • Oleh Rokim
  • 15 Juli 2020 - 13:41 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Akhir Juli 2020 ini wilayah Kota Palangka Raya diperkirakan akan memasuki musim kemarau. Bahkan sejak Senin 13 Juli 2020 Pemerintah Kota Palangka Raya sudah mengadakan apel siaga sekaligus menetapkan status siaga Karhutla.

Gayung bersambut, penetapan status kebakaran hutan dan lahan ini direspon dengan cepat oleh jajaran kelurahan, khususnya wilayah Kecamatan Jekan Raya.

Mulai Selasa 14 Juli 2020 pihak Kecamatan Jekan Raya memerintahkan kepada keluarahan, khususnya Tim Serbu Api Kelurahan (TSAK) untuk mengecek sumur bor yang sudah dibuat oleh Badan Restorasi Gambut (BRG) atau dari relawan.

Sekretaris Camat Jekan Raya, Hadriansyah mengatakan saat ini 118 sumur bor yang tersebar di 4 kelurahan. Yakni Kelurahan Bukit Tunggal 60 buah, Kelurahan Palangka 32 buah, Kelurahan Menteng 20 buah, dan Kelurahan Petuk Katimpun 6 buah.

"Pengecekan sumur bor ini sebagai bentuk antisipasi pencegahan Karhutla, karena sebentar lagi musim kemarau. Jadi biar tahu apakah semua sumur yang ada bisa berfungsi dengan baik," sebutnya, Rabu 15 Juli 2020.

Dia mengharapkan pengecekan sumur bor ini bisa segera tuntas, sehingga bisa dilakukan identifikasi jika ada sumur yang tidak berfungsi dengan baik maka bisa segera dilakukan perbaikan agar saat terjadi Karhutla bisa dimanfaatkan untuk melakukan pembasahan lahan gambut. (ROKIM/B-6)

Berita Terbaru