Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

AMKTN Harapkan Pemerintah Peduli Mahasiswa Kalteng di Tanah Rantau

  • Oleh Naco
  • 19 Juli 2020 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Aliansi Mahasiwa Kalimantan Tengah Nasional (AMKTN) mengharapkan pemerintah provinsi turut peduli dengan mahasiswa Kalteng yang menempuh pendidikan di tanah rantau. 

Penanggung Jawab AMKTN Zacharyas Mohamad Sukma menyampaikan hal itu dalam keterangan tertulisnya, Minggu, 19 Juli 2020.

Dia menyebut, mahasiswa yang berada di tanah rantau merasa dianaktirikan. Sebab, sampai saat ini, surat permohonan dana maupun bantuan sosial untuk mahasiswa yang terdampak pandemi Covid-19 belum ada jawaban.

"Kami meminta pemerintah Kalteng peduli dengan nasib kami. Kami ini kan anak-anak Kalteng, masak dibiarkan tanpa perhatian," kata Zackarim.

AMKTN sendiri terdiri dari 7 gabungan organisasi mahasiswa Kalteng, yakni Ikatan Mahasiwa Kalteng Jakarta Raya (IMKAJAYA), Ikatan Keluarga Pemuda Mahasiswa Kalteng Bandung (IKPMB), Himpunan Mahasiswa Pelajar Kalteng Semarang (HMPKTS), Himpunan Mahasiswa Kalteng Solo Raya (HMKTS), Himpunan Mahasiswa Kalteng Surabaya (HMKTS), Himpunan Mahasiswa Pelajar Kalteng Malang (HMPKTM), Himpunan Mahasiswa Kalteng wilayah Kalsel (HMKT Wil Kal-Sel). 

"Selain pemerintah Kalteng, siapa lagi yang peduli nasib kami di tanah rantau," ungkapnya.

Zackarim yang merupakan mahasiswa fakultas hukum Universitas Pancasila, Jakarta ini memastikan AMKTN akan terus bersuara bila Pemprov maupun DPRD Kalteng tidak menghiraukan surat permohonan yang sudah dikirim.

"Teman-teman kami di AMKTN sudah ada yang putus kuliah, ada yang makan numpang dari kos ke kos. Kami mohon kepeduliannya," tukas Zackarim.

Sebagai informasi, surat permohonan dana dari AMKTN yang dikirim pada 26 Mei 2020 ditujukan kepada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng, Sekda Kalteng, Ketua DPRD Provinsi Kalteng, Kapolda Kalteng dan Danrem 102/Pjg Kalteng.

Berikut point surat AMKTN: 

1. Dalam rangka memberikan perlindungan atas kesehatan dan keselamtan mahasiswa Kalimantan Tengah, maka kami meminta bantuan sosial berupa sembako makanan dalam rangka memastikan mahasiswa memilik jaminan kesehatan dan keselamatan.

2. Memberikan perlindungan atas kesejahteraan mahasiswa Kalimantan Tengah, maka kami meminta bantuan berupa kebutuhan pokok uang tunai berupa uang digital dalam rangka memastikan mahasiswa memiliki jaminan kesejahteraan. (NACO/B-7)

Berita Terbaru