Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jelang HUT Kemerdekan RI, Penjual Bendera Merah Putih di Kasongan Mulai Ramai

  • Oleh Abdul Gofur
  • 05 Agustus 2020 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Menjelang Hari Ulang Tahun atau HUT Kemerdekaan Republik Indonesia, penjual bendera merah putih dan umbul-umbul mulai ramai di Kota Kasongan, ibu kota Kabupaten Katingan.

Dari pantauan borneonews.co.id, Selasa, 5 Agustus 2020, tampak sejumlah penjual bendera merah putih mangkal di beberapa tempat tepi jalan, baik Jalan Trans Kalimantan maupun jalan dalam kota lainnya.

Selain menjajakan bendera ukuran besar, penjual juga menyediakan bendera untuk dipasang pada kendaraan baik roda empat maupun roda dua yang ukurannya kecil.

Menurut Surya, salah seorang penjual bendera dan umbul-umbul di Jalan Tjilik Riwut Km 2 Kasongan, dirinya sudah mulai berjualan bendera merah putih maupun umbul-umbul pada akhir Juli 2020.

Ia mengaku, sejauh ini, tidak jarang bendera ukuran besar untuk kantor diminati warga.

Untuk bendera ukuran besar untuk upacara di perkantoran dijual Rp 80 ribu per biji. Sedangkan bendera kecil untuk roda dua dan empat dijual Rp 10 ribu lalu untuk kapal sebesar Rp 20 ribu.

"Sedangkan untuk umbul-umbul harganya kita jual Rp 40 ribu sanpai Rp 80 ribu per biji, dan bendera bayground Rp 300 ribu sampai 500 ribu," kata Surya. (ABDUL GOFUR/B-7)

Berita Terbaru