Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

XL AXSIATA Bantu Internet Gratis untuk Siswa

  • Oleh Nopri
  • 01 September 2020 - 15:15 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemprov Kalteng menerima bantuan kuata internet gratis dari PT. XL AXIATA sebanyak 5.050 untuk siswa-siswi di seluruh Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa, 1 September 2020.

"Bantuan paket internet gratis tahap pertama ini ditujukan untuk siswa SMA, SMK, SLB, di seluruh Kalimantan Tengah," kata, Sekda Kateng Fahrizal Fitri.

Sekda Fahrizal Fitri berharap dengan adanya bantuan ini para siswa dapat maksimal dalam proses belajar mengajar yang saat ini masih menggunakan sistem daring.

"Kami Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah sangat berterima kasih kepada pihak PT. XL AXIATA karena mau berpartisipasi dalam membantu peserta didik khususnya di Kalimantan Tengah," jelasnya.

Sekda juga berpesan kepada siswa-siswi yang meneriama bantuan kuata internet gratis tersebut dapat digunakan dengan dalam mengikuti pembelajaran dari pihak sekolah.


"Dengan bantuan ini, saya berharap dapat meringankan beban siswa-siswi kita yang saat ini mengikuti proses belaja mengajar melalui sistem daring," tutupnya. (NOPRI/B-5)

Berita Terbaru