Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Gabungan di Kapuas Terus Disiplinkan Masyarakat Gunakan Masker

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 21 September 2020 - 11:50 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Tim gabungan di wilayah Kabupaten Kapuas yang melaksanakan Operasi Yustisi terus mendisiplinkan masyarakat dalam menggunakan masker, demi mencegah penyebaran corona virus disease atau covid-19.

Personel gabungan yang tediri dari Polres Kapuas, Kodim 1011/Klk, Satpol Pp dan instansi terkait lainnya rutin melakukan pendisiplinan penggunaan masker menyasar di kawasan Pasar Sari Mulya, seputaran Jalan pemuda, Jalan Tambun bungai dan Jalan Jenderal Sudirman.

Kasat Sabhara Polres Kapuas AKP Puji Widodo mengatakan kegiatan ini untuk menegakkan dan pendisiplinan penerapan protokol kesehatan mencegah corona virus disease atau covid-19.

"Iya, kami terus giatkan ini untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19, terutama di tempat keramaian," kata AKP Puji Widodo, Senin, 21 September 2020.

Terlebih lanjut dia, disaat melaksanakan operasi kemarin juga masih ditemukan belasan masyarakat yang tidak menggunakan masker, sehingga diingatkan lagi agar lain kali digunakan.


"Untuk operasi kemarin masih ditemukan sekitar 15 orang yang tidak mematuhi protokol kesehatan seperti tidak menggunakan masker," tuturnya.

Sehingga, pihaknya sehingga memberikan teguran lisan, dan oleh petugas diberikan masker bagi yang tidak membawa masker. "Dengan harapan dikemudian hari agar bisa diperhatikan," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru