Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bhabinkamtibmas Polsek Seruyan Hilir Dampingi Penyaluran BLT DD

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 17 Desember 2020 - 19:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Bhabinkamtibmas Polsek Seruyan Hilir, Bripka Adie Wira melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa atau BLT-DD di Desa Kartika Bhakti, Kamis, 17 Desember 2020.

Kehadiran Bhabinkamtibmas Polsek Seruyan Hilir tersebut untuk memberikan rasa aman dalam proses penyaluran bantuan kepada warga terdampak pandemi covid-19.

Dalam kesempatan itu, bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan kepada masyarakat yang menunggu giliran menerima bantuan, untuk mengatur jarak serta menggunakan masker.

Kapolres Seruyan, AKBP Bayu Wicaksono melalui Kapolsek Seruyan Hilir, AKP Setiyono menyampaikan, personelnya selalu memberikan pendampingan setiap penyaluran bantuan.

“Personel yang kami tempatkan di lokasi merupakan bhabinkamtibmas desa setempat maupun personel polsek lainnya,” katanya.

Adapun BLT-DD di Desa Kartika Bhakti diberikan kepada 29 kepala keluarga.

“Penempatan personel kepolisian, sebagai bentuk kehadiran Polri di tengah-tengah masyarakat,” tandasnya. (FAHRUL/B-11)

Berita Terbaru