Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Trend Tanaman Hias, Warga Berburu Tanaman Liar di Hutan

  • Oleh Wahyu Krida
  • 26 Desember 2020 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Trend tanaman hias sedang menjangkiti banyak warga belakangan ini. Demi mendapatkan tanaman hias, maka warga sampai rela berburu tanaman liar di hutan agar mendapatkan tanakan hias yang sedang trend belakangan ini.

Seperti yang dilakukan Heriadi (38 tahun) warga Jalan Topar, Desa Pasir Panjang, Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). Lantaran hobi berjalan menyusuri hutan untuk sekedar melepas penat, ia menemukan berbagai macam tanaman liar yang sedang trend dijadikan tanaman hias.

"Waktu jalan-jalan di hutan itulah saya melihat banyak tanaman liar yang sedang trend belakangan ini diantaranya Alocasia, Begonia, Amydrium, aneka tumbuhan pakis, kantong semar atau nepenthes, keladi atau caladium, aneka melati, berbagai anggrek dan lainnya tumbuh liar dan rimbun," jelasnya, Sabtu 26 Desember 2020.

Keruan tanaman liar ini dibawanya pulang untuk ditanamnya di rumah. "Tentunya isteri saya senang, saat saya bawakan tanaman hias ini. Awalnya saya tidak tahu banyak jenis tanaman tersebut. Saya cuma tahu jenis alocasia lantaran dikasi tahu teman," ujarnya. Karena itulah istrinya malah meminta agar ia sering berburu tanaman hias di hutan untuk dikoleksi.

"Walau saya tidak mengambil secara berlebihan. Hanya beberapa rumpun saja. Takutnya kalau malah banyak diambil, malah susah dicari nanti tanaman tersebjt di hutan," jelasnya. Heriadi hanya mengambil anakan dari tumbuhan hias di hutan.

"Anakan tanaman hias ini kemudian dibudidayakan di pekarangan rumah saya. Media tanam, saya memanfaatkan tanah bekas pembakaran sampa yang dicampur dengan sekam. Untuk penyemaian, bisa gelas plastik bekas. Setelah cukup besar, tanaman ini baru dipindah kedalam pot. Bila namtinya tumbuh agak besar, kalau ada yang berminat, biasaya saya jual. Sekedar hobi saja," ujarnya.

Selain mencari di hutan, sejumlah tanaman hias di rumahnya juga dibelinya dari penjual tanaman hias. “Sebenarnya bisnis tanaman hias cenderung menguntungkan. Modal tida terlalu banyak, cuma cari bibit, tanam dan kembangbiakkan,” ujarnya. (WAHYU KRIDA/B-6)

Berita Terbaru