Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satpolair Polres Kapuas Patroli Sungai dan Cek Kelengkapan Kapal

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 28 Januari 2021 - 11:55 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Personel Satpolair Polres Kapuas telah melaksanakan patroli sungai dan mengecek kelengkapan kapal yang melintas di Daerah Aliran Sungai (DAS) Kapuas.

Dalam kegiatan itu petugas juga melaksanakan kegiatan quick wins program I dan program Kapolri “Promoter" terhadap masyarakat alur sungai dan pesisir di DAS Kapuas.

"Petugas memeriksa dokumen dan muatan kapal memastikan telah tersedianya alat-alat keselamatan," kata Kasat Polair AKP Krisistya Artantyo Octoberna, Kamis 28 Januari 2021.

Adapun alat keselamatan yang dicek kelengkapannya seperti pelampung/life jaket, lifebouy, alat pemadam api ringan (Apar) dalam berlayar untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.

"Serta memberikan imbauan kepada nahkoda dan ABK agar selalu mengutamakan keselamatan pada saat berlayar," ucapnya.


Kasat juga mengatakan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari tugas pokok Satpolair baik dalam mencegah gangguan kamtibmas di wilayah perairan, maupun mencegah terjadinya laka air di wilayah Kabupaten Kapuas.

"Kami juga ingatkan nahkoda kapal dan penumpang agar selalu menerapkan protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran dan memutus mata rantai covid-19," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru