Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Haus Kreatif di Tengah Covid-19 Kembangkan Budaya Daerah

  • Oleh Naco
  • 28 Maret 2021 - 10:45 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) diminta harus tetap kreatif dalam melestarikan budaya daerah, meski di tengah pandemi Covid-19. 

"Di masa pandemi ini memang banyak hal tertunda, salah satunya dibidang kebudayaan. Karena selama pandemi Covid-19 ini hampir setahun lebih tidak ada event di bidang budaya," kata anggota Komisi III DPRD Kotawaringin Timur, Riskon Fabiansyah, Minggu, 28 Maret 2021.

Riskon menyatakan sangat mengapresiasi salah satu kegiatan budaya yang dilakukan oleh KNPI Kotim belum lama ini. Meski di tengah pandemi pihaknya masih bisa melakukan kegiatan yakni lomba menyanyi lagu daerah.

"Kami berikan apresiasi yang luar biasa dengan DPD KNPI kotim, walaupun di masa pandemi mereka tetap kreatif dalam rangka ingin memberikan sumbangsih kepada daerah untuk mengembangkan budaya kita. Saya nilai dari para peserta sendiri rasanya mereka rindu dengan event-event di bidang kebudayaan seperti ini," tukas Riskon.

Dikatakannya juga, harapan para peserta dari kegiatan ini ada follow up dari pemerintah kabupaten untuk kedepannya agar event seperti ini tetap diperbolehkan selama pandemi tentunya dengan mematuhi protokol kesehatan.

"Harapan mereka juga setelah ikut lomba ini, mereka bisa diberdayakan melalui keahlian mereka di kegiatan daerah yang resmi," tukasnya..

Legislator Partai Golkar ini mengatakan jika mengacu kepada UU Nomor 23 Tahun 2014 kewenangannya pemerintah daerah kabupaten kalau untuk sekolah levelnya di SMP. Jadi dirinya berharap dilingkungan pendidikan khususnya peran campur tangan pemerintah daerah ini memang harus lebih aktif melestarikan kebudayaan.

"Bukan hanya memasukkan pelajaran bahasa daerah saja di muatan lokal, tetapi lebih mendalam lagi, misalkan di sekolah diterapkan hari tertentu berbahasa daerah jadi bukan hanya dipelajaran muatan lokal saja," tandasnya. (NACO/B-5)

Berita Terbaru