Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotim Serap Aspirasi Warga Terdampak Banjir di Kawasan Permukiman

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 14 Mei 2021 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur, Halikinnor memantau titik-titik banjir di wilayah perkotaan Sampit, Jumat, 14 Mei 2021. Banjir yang masih berlangsung ini akibat hujan deras yang mengguyur Sampit satu hari sebelumnya.

"Pemantauan dilakukan hari ini karena lebih mudah mengetahui titik-titik yang tersumbat. Tapi kemarin juga sudah kita petakan bersama dinas terkait daerah mana saja yang rawan banjir. Dan hari ini langsung kita lakukan pemantauan," kata Halikinnor.

Pemantauan kali ini dilakukan di Kelurahan Sawahan. Di daerah situ, puluhan rumah warga dikepung banjir yang masuk hingga ke dalam rumah.

Dalam pengecekan itu, Halikinnor yang didampingi Kepala Dinas PUPR Kotim, Machmoer menemukan saluran yang tersumbat hingga aliran air tidak lancar. Saluran di permukiman warga tidak lancar, begitu juga aliran air di drainase utama Jalan Pemuda.

Di lokasi ini, Halikinnor juga mendengar langsung aspirasi dan informasi masyarakat terkait penyebab banjir. Dia juga menginstruksikan agar masyarakat menggalakkan gotong-royong untuk membersihkan saluran air.

"Pemkab Kotim tetap berupaya mengatasi ini. Tetapi juga perlu dukungan dari masyarakat untuk menggiatkan gotong royong. Nanti imbauan ini akan kita dorong camat hingga lurah untuk mengajak warganya membersihkan permukiman. Harapan kita drainase terjaga kebersihannya, jangan ada gulma-gulma," kata Halikinnor.

Peninjauan juga berlanjut ke daerah sekitar Sungai Mentawa, Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. Di sana Bupati Kotim menemukan aliran sungai yang menyempit. Untuk itu, diinstruksikan ke Dinas PUPR melakukan normalisasi sungai agar aliran lancar dan tidak menyebabkan banjir.

"Jika kita perbaiki di atas, kalau di saluran induk terhambat maka aliran air tidak lancar. Ini akan kita perbaiki semua," kata dia.

Di peninjauan tersebut, Halikinnor juga mendengarkan langsung aspirasi warga yang terdampak banjir.

"Terima kasih pak bupati sudah meninjau langsung ke sini. Semoga banjir yang kerap terjadi ini bisa teratasi dengan kebijakan beliau," kata Uut, warga Jalan Menteng, Kelurahan Sawahan. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru