Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinsos Kalteng Siap Jadi Garda Terdepan Vaksinasi KPM

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 14 Juni 2021 - 12:05 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Dinas Sosial (Dinsos) Kalimantan Tengah (Kalteng) siap menjadi garda terdepan untuk vaksinasi lansia dan difabel keluarga penerima manfaat (KPM).

“Kami siap menjadi garda terdepan, agar KPM dari dinsos, terutama lansia dan difabel bisa divaksin,” tutur Pelaksana Tugas (Plt) Dinas Sosial Kalimantan Tengah (Kalteng), Farid Wajdi.

Farid menyampaikan, pihaknya sudah menginstruksikan pendamping PKH, seluruh pegawai, tenaga pelopor perdamaian, hingga tenaga kontrak untuk melakukan vaksinasi lebih dulu.

“Agar pelayanan tetap memberikan rasa aman dari penularan,” tuturnya.

Menurutnya, hal itu merupakan komitmen Dinsos dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kalteng. Selain itu, sebagai partisipasi untuk mendukung program vaksinasi dari pemerintah.

Farid berharap, vaksinasi dapat memberikan perlindungan untuk mengantisipasi paparan wabah Covid-19 yang saat ini sedang berkembang di Kalteng.

“Vaksinasi ini diharapkan dapat melindungi diri tidak mudah terpapar wabah yang saat ini berkembang dan tersebar di seluruh Kalteng. Jadi kami menginstruksikan kepada seluruh penerima manfaat bansos untuk ikut berpartisipasi dalam vaksinasi Covid-19,” ungkapnya. (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru