Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Guru dan Tenaga Pendidik MIN 1 Kapuas Antusias Ikuti Vaksinasi Covid-19

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 21 Juni 2021 - 19:51 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Guru dan Tenaga Pendidik dari Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 1 Kapuas antusias dalam mengikuti vaksinasi Covid-19 tahap II yang digelar Dinas Kesehatan Kabupaten Kapuas terus berlanjut.

Kegiatan vaksinasi yang telah diikuti puluhan guru MIN 1 Kapuas, bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kapuas ini berjalan dengan lancar.

Berdasarkan undangan jaddwal vaksinasi yang dikeluarkan guru dan tenaga pendidik MIN 1 Kapuas yang mengikuti vaksinasi tahap II merupakan lanjutan dari vaksinasi tahap I yang sudah 28 hari berlalu.

Kepala MIN 1 Kapuas, Khairul Fahmi mengatakan sebagai pelayan publik para guru merupakan sasaran vaksinasi, apalagi salah satu syarat pelaksanaan pembelajaran tatap muka terbatas nantinya, sehingga guru dan tenaga pendidiknya wajib divaksinasi.

“Saya buatkan surat tugas kepada guru MIN 1 Kapuas untuk mengikuti vaksin baik yang tahap I dan tahap II, hal ini sebagai upaya pemerintah dalam memberikan kekebalan tubuh terhadap covid-19,” kata Khariul Fahmi, Senin 21 Juni 2021.

Dia berharap dengan sudah divaksinasinya guru dan tenaga pendidik MIN 1 Kapuas maka akan dapat memberikan kekebalan penuh terhdapa Covid-19.

"Sehingga jika rencana pembelajaran tatap muka nantinya bisa dilaksanakan, yang tentunya dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," ucapnya.

Dia menyambut baik atas antusias guru dan tenaga pendidik MIN 1 Kapuas teratur mengikuti vaksinasi, meski sudah divaksin tetap gunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru