Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DPRD Dorong Pemprov Kalteng Intensifkan Koordinasi dengan Pemerintah Pusat soal Pembangunan Rel Kereta Api

  • Oleh Donny Damara
  • 14 Juli 2021 - 16:05 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - DPRD Kalteng mendorong pemprov terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat mengenai kelanjutan pembangunan rel kereta api.

Pasalnya, hingga sampai saat ini proyek strategis yang sudah lama direncanakan itu belum ada kejelasannya.

"Jika proyek ini tidak dilanjutkan, maka sangat disayangkan. Sebab kereta api penting dalam rangka mempercepat kemajuan pembangunan daerah," kata Wakil Ketua Komisi II DPRD Kalteng, Henry, Rabu, 14 Juli 2021.

Dia menjelaskan, transportasi seperti kereta api ini tidak hanya bisa digunakan sebagai angkutan manusia. Tetapi juga bisa digunakan sebagai transportasi logistik yang berimbas pada pergerakan roda perekonomian.

Dia mencontohkan, sejumlah daerah yang sudah mempunyai sarana transportasi kereta api mengalami kemajuan yang signifikan.

Selain itu, pembangunan rel kereta api juga cukup bagus untuk lingkungan, karena jalan yang digunakan tidak terlalu luas.

"Untuk biaya pembangunanya tidak jadi masalah, baik itu dari pemerintah atau pihak ketiga yang penting ada niat untuk membangunnya. Tidak perlu dipikirkan panjangnya dan rutenya. Lebih baik dilaksanakan saja dulu," pungkasnya. (DONNY D/B-11)

Berita Terbaru