Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Gabungan Patroli Terpadu Cegah Karhutla di Rakumpit

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 09 Agustus 2021 - 08:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tim gabungan TNI-Polri dan Manggala Agni  melakukan patroli terpadu pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kelurahan Pager, Kecamatan Rakumpit, Kota Palangka Raya, Minggu, 8 Agustus 2021.

"Patroli terpadu itu kami laksanakan sebagai upaya antisipasi dan pengendalian Karhutla di daerah Kecamatan Rakumpit," kata Bhabinkamtibmas Polsek Rakumpit Bripka Asari Firman didampingi rekanya Babinsa.

Ia menjelaskan, selain patroli terpadu, dalam berbagai kegiatan, pihaknya terus melakukan sosialisasi terkait dengan pencegahan dan penanggulangan Karhutla.

Patroli tersebut menjelajahi hutan maupun lahan yang telah dipetakan sebagai lokasi berpotensi karhutla, dengan menandai menggunakan bendera berwarna di antaranya merah (berbahaya), kuning (siaga) dan hijau (waspada).

“Beberapa lahan yang rawan kami tandai dengan bendera kuning yang berstatus siaga. Hal tersebut berdasarkan kondisi tanah dan banyaknya tumbuhan kering yang sangat mudah terbakar serta dapat merambat ke sekitarannya,” ungkap Asari.

Untuk mencegah karhutla, Asari meminta kerja sama semua pihak terutama tiga pilar yaitu TNI-Polri dan elemen masyarakat. (PARLIN TAMBUNAN/B-7)

Berita Terbaru