Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Berharap Peninggalan Sejarah di Kalteng Bisa Terus Dilestarikan

  • Oleh Donny Damara
  • 19 September 2021 - 19:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Peninggalan sejarah para leluhur terdahulu disuatu wilayah merupakan salah satu hal yang sudah menjadi identitas sebuah daerah itu sendiri.

Oleh sebab itu Sekretaris Komisi III DPRD Kalteng, Kuwu Senilawati berharap setiap peninggalan sejarah di Kalimantan Tengah harus dapat terus dilestarikan.

"Melestarikan peninggalan sejarah para leluhur terdahulu merupakan salah satu kewajiban bagi kita generasi sekarang, maka dari itu kita harus terus melestariakan warisan adat yang ada," ujarnya, Minggu 19 September 2021.

Ia mengatakan hingga sampai saat ini Komisi III juga sangat konsen terhadap pelestarian budaya dan adat yang masih ada di Kalteng. Karena menurutnya impian bersama dengan pelestarian peninggalan sejarah ini agar bisa bertahan sebagai bukti yang dapat dilihat oleh anak cucu yang akan datang.

Pihaknya juga mendorong pemerintah daerah di Kalteng melalui instansi terkait supaya dapat terus mempertahankan dan melestarikan peninggalan sejarah di provinsi ini agar tidak tergerus oleh perkembangan zaman.

Selain itu keikutsertaan semua pihak termasuk masyarakat dalam melestarikan budaya dan adat yang menjadi identitas daerah ini sangatlah diharapkan agar ke depan setiap peninggalan sejarah itu bisa bertahan dan dapat dilihat oleh generasi penerus di provinsi ini. (DONNY D/B-6)

Berita Terbaru