Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Warga Tumbang Manjul Tetap Diingatkan Taati Protokol Kesehatan

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 02 November 2021 - 17:15 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Polsek Seruyan Hulu terus mengingatkan warga Desa Tumbang Manjul, Kecamatan Seruyan Hulu, agar tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Kapolsek Seruyan Hulu Ipda Wisno Susanto mengatakan, jajarannya secara rutin menggelar kegiatan operasi yustisi, dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan.

“Kegiatan ini rutin kami laksanakan, tujuannya adalah untuk nencegah penyebaran Covid-19 dengan mengajak warga tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan 5M,“ katanya, Selasa, 2 November 2021.

Selain itu, pihaknya secara rutin menyambangi para ketua RT di wilayah setempat, guna mengajak mereka sebagai motor penggerak  bagi warga setempat agar terus disiplin menerapkan protokol kesehatan.

“Para RT kami ajak untuk aktif memberikan edukasi kepada warganya, terkait pentingnya menggunakan masker, mencuci tangan dengan sabun, menjaga jarak dan mengurangi interaksi,“ ungkapnya.

Wisno menambahkan, dengan peran aktif seluruh komponen yang ada, diharapkan kedisiplinan warga dalam menerapkan protokol kesehatan semakin meningkat. (FAHRUL/B-5)

Berita Terbaru