Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Ajak Masyarakat Ringankan Beban Petugas Kesehatan dengan Tetap Patuh Prokes

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 11 November 2021 - 07:15 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Ketua DPRD Barito Timur, Nursulistio mengajak masyarakat untuk meringankan beban petugas kesehatan yang telah bekerja keras mengatasi pandemi covid-19, caranya yakni dengan tetap mematuhi protokol kesehatan agar tidak timbul kasus baru.

"Tanpa mengabaikan peran berbagai pihak, kita bisa melihat bahwa petugas kesehatan terutama yang menangani pasien covid-19 menanggung beban yang lebih berat," ungkapnya di Tamiang Layang, Rabu, 10 November 2021.

Nursulistio menambahkan, dengan tidak adanya kasus baru serta pasien covid-19 yang masih dirawat, maka fokus perhatian pemerintah daerah saat ini pada percepatan cakupan vaksinasi.

"Mari kita sukseskan program vaksinasi covid-19 karena vaksinasi merupakan salah satu upaya pemerintah untuk menanggulangi pandemi ini agar cepat berakhir," ajak politisi dari Partai Golkar ini.

Dinas Kesehatan Barito Timur bekerja sama dengan Polres setempat, terus menggalakkan kegiatan vaksinasi di desa-desa yang memiliki persentase vaksinasi rendah serta jauh dari puskesmas.

Upaya peningkatan jumlah warga yang divaksin setiap hari bertujuan untuk mencapai target cakupan vaksinasi 75 persen pada akhir tahun 2021 sekaligus membentuk kekebalan komunal di masyarakat. (BOLE MALO/B-5) 

Berita Terbaru