Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas Kesehatan Siapkan Petugas Vaksinasi di Pos Perbatasan Selama Libur Nataru

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 22 Desember 2021 - 19:10 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dinas Kesehatan Kabupaten Barito Timur akan menempatkan petugas kesehatan pada Pos Pelayanan di Ampah dan Pos Cek Poin di perbatasan Pasar Panas selama libur Natal dan Tahun Baru atau Nataru.

Hal tersebut diungkapkan Dokter Teddy Taroreh saat konferensi pers Satgas Covid-19 Barito Timur di Aula Polres Barito Timur, Rabu, 22 Desember 2021.

"Jadi nanti di pos perbatasan ada petugas kesehatan yang memeriksa bukti vaksinasi, juga menyiapkan vaksin baik bagi yang belum divaksin atau belum vaksinasi lengkap swab antigen gratis," ujarnya.

Untuk mengantisipasi kejadian darurat seperti kecelakaan, dinas kesehatan juga tetap mengaktifkan semua puskesmas yang memiliki unit gawat darurat atau UGD.

"Jadi kalau ada kecelakaan bisa dilarikan ke UGD puskesmas terdekat," jelas Teddy.

Selain itu, lanjut dia, jika dibutuhkan dinas kesehatan juga menyediakan bantuan petugas kesehatan untuk ibadah dan perayaan Natal.

"Acara keagamaan bisa didampingi petugas dari dinas kesehatan untuk melakukan pemeriksaan kesehatan maupun protokol kesehatan," tandasnya. (BOLE MALO/B-5) 

Berita Terbaru