Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ramadan Semakin Dekat, Harga Telur dan Gula Pasir di Sampit Naik

  • Oleh Usay Nor Rahmad
  • 21 Maret 2022 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Harga sejumlah bahan kebutuhan pokok di Sampit, Kotawaringin Timur, mulai mengalami kenaikan, semakin mendekati bulan Ramadan. Di antaranya yang mengalami kenaikan harga mencolok yakni gula pasir dan telur ayam ras.

"Harga di agen sudah mengalami kenaikan, mau tidak mau kami di tingkat pengecer, juga mulai menaikan harga," ungkap Devi, salah seorang pedagang di Sampit, Senin, 21 Maret 2022. 

Harga gula pasir saat ini di tingkat agen berkisar Rp 14.500 - 14.000 per kilogram. Sementara harga di tingkat eceran sudah sekitar Rp 16.000 - 17.000 per kilogram.

Kenaikan harga juga dialami telur ayam ras, saat ini harganya mencapai Rp 52.000 per sap isi 30 butir. Sebelumnya Rp 48.000 per sap.

"Untuk telur ayam tergantung besar kecilnya. Untuk saat ini saya menjual yang murah saja dulu, yakni yang kecil. Sebab konsumen lebih memilih yang kecil dengan harga lebih murah," tambahnya.

Kenaikan harga ini diperkirakan akan terus terjadi puncaknya hingga menjelang Hari Raya Idulfitri nanti. Selanjutnya baru akan kembali turun setelah beberapa hari setelah Idul Fitri. (USAY NOR RAHMAD/B-11)

Berita Terbaru