Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapolsek Katingan Hilir Ajak Masyarakat Tak Bakar Lahan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 10 April 2022 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Kapolsek Katingan Hilir, AKP Eko Priono mengakak warga di wilayah hukumnya untuk tidak membakar hutan dan lahan. Menurutnya, belakangan  ini sudah ada beberapa lahan yang terbakar.

Terkait itu, dia memerintahkan personelnya gencar melaksanakan sosialisasi untuk mengajak masyarakat tidak melakukan pembakaran terhadap hutan dan lahan.

Sosialiasi tersebut memberikan edukasi kepada masyarakat agar memahami pencemaran lingkungan yang ditimbulkan akibat karhutla.

Diharapkan sosialisasi ini menjadi jembatan pemahaman bagi masyarakat. Pasalnya masyarakat harus sadar dan memahami dampak yang akan ditimbulkan oleh kebakaran hutan dan lahan itu.

"Pada musim kemarau seperti saat ini, lahan mudah sekali terbakar," katanya, Minggu, 10 April 2022. 

Jika musim kemarau berlangsung lama, maka dikhawatirkan akan memunculkan kabut asap dampak karhutla. 

"Harapannya dengan sosialisasi ini masyarakat dapat memahami tentang bahaya pencemaran udara dan lingkungan yang diakibatkan kebakaran hutan dan lahan," tegasnya.

Namun jika tetap terjadi karhutla, polisi bakal memberikan tindakan tegas berupa penegakan hukum sesuai peraturan perundangan-undangan yang berlaku. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru