Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sambut Idul Fitri 1443 H, PT GSIP - AMR Berikan Paket Sembako kepada Warga Desa Runtu

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 28 April 2022 - 18:31 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat dalam rangka menyambut hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah/2022 M, maka PT. GSIP - AMR memberikan paket sembako kepada warga Desa Runtu, Kecamatan Arut Selatan, Kabupaten Kotawaringin Barat.

Melalui program 'Nurani Astra Berbagi Untuk Negeri', Selasa 27 April 2022, secara simbolis paket sembako diserahkan  oleh CDO PT GSIP-AMR Jon Gultom dan diterima langsung oleh Kades Runtu Julian Syahri serta disaksikan Babinsa dan perangkat desa.

"Pemberian paket sembako ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian manajemen, kepada warga Desa Runtu dalam menyambut Idul Fitri 1443 Hijriah, sehingga kita bisa bersama  merayakan hari besar umat muslim tersebut," kata Jon Gultom kepada Borneonews, Kamis 28 April 2022.

Gultom menyebut dalam kegiatan ini pihaknya menyerahkan 300 paket sembako. Sebeb perusahaan memahami kesulitan masyarakat ditengah masih mewabahnya Covid-19.

"Di tengah masa sulit karena Covid-19 saat ini, kami ingin sama - sama merasakan kebahagiaan menyambut Idul Fitri tahun ini dan semoga ini menjadi berkah untuk kita semuanya," ungkapnya.

Dalam kesempatan dia juga mengajak masyarakat tetap menjaga kekondusifan wilayah, sehingga tercipta kehidupan yang nyaman, aman dan tentram. Sehingga, perekonomian masyarakat juga secara bertahap akan bangkit dari pandemi ini.

Kades Runtu, Julian Syahri menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih kepada manajemen PT. GSIP-AMR atas perhatian untuk warganya.

"Alhmdulillah hampir semua warga kami mendapat paket sembako, tentu ini sangat bermanfaat untuk warga kami. Kami berharap keberadaan PT.GSIP-AMR semakin dapat memberikan kebermanfaatan untuk warga kami, khsusunya yang berada di sekitar perusahaan," pungkasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru