Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kodim 1013 Muara Teweh Laksanakan Pembersihan Tempat Ibadah

  • Oleh Ramadani
  • 20 Juli 2022 - 21:20 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh -  Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kodam XII/Tanjungpura ke- 64 tahun 2022, Kodim 1013 Muara Teweh melaksanakan kegiatan karya bakti pembersihan di beberapa tempat ibadah di sekitar Kota Muara Teweh, Rabu, 20 Juli 2022.

Beberapa tempat ibadah yang dilakukan pembersihan diantaranya Masjid Al-Huda dan Gereja Bukit Moria bertempat di Jl. Puruk Cahu Km 07, Kelurahan Melayu, Kecamatan Teweh Tengah.

Karya bakti ini merupakan salah satu dari rangkaian kegiatan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Kodam XII/Tanjungpura yang diperingati pada  17 Juli 2022.

Pasiter Kodim 1013 Muara Teweh, Lettu Inf M Syahroni mengatakan, kegiatan Karya Bakti ini adalah rangkaian daripada kegiatan memperingati HUT Kodam XII/Tanjungpura, kegiatan-kegiatan lainnya seperti donor darah, Doa Bersama dan bakti sosial.

Pada kesempatan karya bakti kali ini di fokuskan ke sasaran sarana ibadah, seperti masjid dan gereja, karena kegiatan seperti ini sangat bermanfaat untuk kebersihan rumah ibadah guna mewujudkan keindahan yang mana kebersihan merupakan sebagian dari iman.

“Di samping untuk menyambut HUT Kodam XII/Tanjungpura Tahun 2022 juga untuk menumbuhkan rasa kepedulian akan kebersihan lingkungan kepada segenap masyarakat setempat, sekaligus untuk meningkatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat,” terang Pasiter.

Pada pembagian sektor karya bakti tersebut di ambil oleh Pasiter yang langsung membagi personel yang akan melaksanakan karya bakti di beberapa titik yang sudah ditentukan. (RAMADHANI/B-5)

Berita Terbaru