Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Penjelasan BMKG Kotim Mengenai Sampit Kabut Tebal di Pagi tadi

  • Oleh Noor Annisa
  • 06 Agustus 2022 - 12:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Badan Meteorologi dan Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Kota Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) memberikan penjelasan tentang kabut tebal di di Sampit pagi tadi.

Beberapa hari terakhir kondisi beberapa ruas jalan di Kota Sampit pada pagi hari memang agak gelap tertutup kabut, sehingga pengendara yang melintas banyak yg menyalakan lampu kendaraan nya karena jarak pandang yang terbatas.

"Suhu udara rata-rata beberapa hari ini memang dingin dengan suhu max 30.6, kelembaban udara sangat tinggi bahkan mencapai 100%, embun atau terjadi di pagi hari karena kondisi atmosfer nya stabil, sehingga Kabut bertahan di permukaan" jelas Petugas BMKG Kotim, Suci Priatin Ningsih, S.Tr, via telepon, Sabtu, 6 Agustus 2022.

Menurutnya, kabut atau embun di pagi hari itu terjadi apabila suhu udara di permukaan lebih dingin daripada lapisan di atasnya, sehingga uap air terkondensasi (terkumpul) di permukaan saja.

"Jika ada pemanasan di muka bumi oleh matahari maka uap air yg terkondensasi tersebut akan memiliki daya angkat ke atas membentuk awan namun karena pagi hari belum ada pemanasan dari matahari maka uap air tersebut mengumpul di permukaan saja" tambahnya.

Dia juga menyebutkan kabut tebal terjadi tidak lama, hanya saja pengguna jalan harus tetap hati-hati karena di beberapa ruas jalan jarak pandang kurang dari 100 meter dan pada waktu tersebut bertepatan dengan jam berangkat kerja ataupun sekolah.

"Peristiwa ini sedikit demi sedikit akan menghilang bersamaan dengan munculnya pemanasan dari matahari" tutupnya. (NOOR ANNISA/B-5)

Berita Terbaru