Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Produk Kerajinan Kalteng Dinilai Tidak Kalah dari Provinsi Lain

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 10 Agustus 2022 - 05:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kalimantan Tengah (Kalteng) menilai, produk kerajinan lokal Kalteng tidak kalah dengan produk provinsi lain.

“Produk-produk kerajinan khas Kalteng tidak kalah dengan berbagai produk dari provinsi-provinsi lain di Indonesia, salah satunya Benang Bintik,” kata Ketua Dekranasda Kalteng Ivo Sugianto Sabran seperti dikutip dari laman resmi Setda Kalteng baru-baru ini.

Menurut Ivo, salah satu persoalan utama dalam mengoptimalkan pengembangan kerajinan adalah bagaimana mengoptimalkan promosinya saja.

“Sebenarnya batik Benang Bintik kita ini potensinya luar biasa, tidak kalah dengan batik di Jawa, hanya tinggal bagaimana kita mengoptimalkan promosinya,” sebut dia.

Ia menekankan penting untuk memberikan support terhadap kerajinan batik benang bintik sebagai salah satu budaya lokal.

“(Bagaimana kita) memberikan semangat pada pengerajinnya, sehingga mereka bisa lebih semangat lagi. Selain memperkenalkan, ini juga bagian dari pelestarian budaya,” pungkasnya. (HERMAWAN DP/B-7)

Berita Terbaru