Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polda Kalteng dan Jajaran Ungkap Hampir 33 Kg Sabu Sepanjang 2022

  • Oleh Parlin Tambunan
  • 12 Desember 2022 - 21:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Polda Kalteng dan jajaran berhasil menyita barang bukti narkotika jenis sabu seberat hampir 33 Kg. Pengungkapan tersebut sepanjang periode Januari - Desember 2022.

"Ini dua kali jauh lebih besar dari pengungkapan teman-teman Polda dan jajaran pada tahun 2021. Artinya ada kenaikan 100 persen," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Kalteng, Kombes Nono Wardoyo mewakili Kapolda Irjen Pol Nanang Avianto saat menggelar press release dan pemusnahan barang bukti sabu di Lobi Mapolda setempat, Senin, 12 Desember 2022.

Dari perbandingan hasil pengungkapan sepanjang tahun, diindikasikan bahwa Kalteng tidak lagi menjadi daerah perlintasan namun sudah menjadi daerah tempat penyebaran narkoba.

"Dan ini semua artinya butuh keseriusan dan komitmen semua pihak. Tidak hanya Ditresnarkoba Polda Kalteng namun stakeholder terkait bersama-sama untuk menyatakan perang terhadap narkoba," tegas Nono.

Dia berharap dukungan semua pihak bersama-sama untuk upaya penegakan serta memberantas peredaran gelap narkoba.

"Karena narkoba ini merusak generasi muda khususnya anak muda bangsa. Apalagi ini mendekati akhir tahun, para pelaku memanfaatkan akhir tahun untuk mengedarkan narkoba," pungkasnya. (PARLIN TAMBUNAN/B-6)

Berita Terbaru