Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Kotim Dukung Penuh Pendirian Universitas Muhammadiyah Sampit

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 15 Desember 2022 - 14:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kotawaringin Timur (Kotim), mendukung penuh pendirian Universitas Muhammadiyah Sampit (UMSA) yang saat ini terus berjalan dan masih menunggu surat keputusan (SK) dari pemerintah pusat. 

"Kami pemerintah daerah sangat mendukung pendirian UMSA. Karena sesuai dengan misi saya peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM) masyarakat daerah ini," ujar Bupati Kotim Halikinnor, Kamis, 15 Desember 2022.

Ia mengaku sangat senang dan berharap pendirian UMSA bisa segera berjalan. Sehingga, tujuan daerah untuk meningkatkan SDM bisa tercapai. Dengan begitu, mereka dapat memanfaatkan melimpahnya Sumber Daya Alam (SDA) di daerah ini. 

"SDA di Kotim sangat melimpah, namun belum dimanfaatkan dengan baik. Sehingga, harapan saya dengan adanya UMSA, bisa membuat SDM meningkat dan pemanfaatan SDA semakin baik," kata Halikinnor. 

Dirinya juga berharap, keberadaan UMSA bisa meluluskan banyak anak-anak potensial. Selanjutnya, dapat mengisi kekurangan guru dan tenaga kesehatan di wilayah pelosok daerah ini.

"Bicara pendidikan dan kesehatan, Kotim masih kekurangan. Sehingga, hadirnya UMSA kami harap bisa menjadi solusi nantinya," harap Halikinnor. 

Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Tengah (Kalteng) Prof H Ahmad Syar'i mengatakan, pihaknya sangat berterimakasih atas dukungan Pemerintah Kotim dalam hal moril, pembiayaan, SDA, dan lainnya. 

"Kerja sama dan dukungan Pemkab Kotim sangat membantu kami, dan kami sangat berterimakasih atas hal tersebut," kata Syar'i. 

Hal tersebut disampaikan oleh Halikinnor dan Syar'i pada saat rapat pemantapan persiapan launching UMSA. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru