Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Prakiraan Cuaca Mingguan di Barito Timur Hingga 4 Februari 2023

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 29 Januari 2023 - 14:11 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika atau BMKG melalui Stasiun Meteorologi Kelas IV Sanggu menerbitkan prakiraan cuaca mingguan untuk Kabupaten Barito Timur yang dimulai tanggal 29 Januari hingga 4 Februari 2023.

Kepala Stasiun Meteorologi Sanggu Nur Setiawan menjelaskan, selama periode itu semua kecamatan di Barito Timur berpotensi mengalami hujan sedang hingga lebat yang dapat disertai petir atau kilat dan angin kencang.

Karena itu dia mengingatkan masyarakat Barito Timur agar selalu mewaspadai perubahan cuaca yang ditandai adanya pertumbuhan awan konvektif (awan Cumulonimbus) yang dapat berpotensi hujan intensitas sedang hingga lebat, dan menimbulkan angin kencang, serta
menambah tinggi gelombang di wilayah pesisir dan perairan selatan Kalimantan Tengah.

"Perlu diwaspadai juga potensi adanya genangan air, banjir, banjir bandang, tanah longsor dan pohon tumbang akibat cuaca seperti itu," ucapnya.

Sesuai dengan prakiraan cuaca sebelumnya, puncak musim hujan tahun ini terjadi pada bulan Januari dan Februari. Karena itu Nur Setiawan mengimbau agar dalam melaksanakan kegiatan besar masyarakat memperhatikan prakiraan cuaca dari BMKG.

"Untuk keperluan perencanaan dalam kegiatan operasional, agar kembali menghubungi Stasiun
Meteorologi Sanggu Buntok sebagai antisipasi pembaharuan dari prakiraan cuaca mingguan," pesannya. (BOLE MALO/R)

Berita Terbaru