Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sempat Vakum Karena Pandemi, Pesantren Ramadan di Masjid Agung Al-Mukarram Kuala Kapuas Kembali Digelar

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 04 April 2023 - 14:00 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Sempat vakum karena pandemi covid-19 beberapa tahun terakhir, kegiatan pesantren Ramadan di Masjid Agung Al-Mukarram Kuala Kapuas kembali digelar.

Kegiatan yang digelar Angkatan Muda Masjid Agung Al-Mukarram Kuala Kapuas ini dimulai sejak tanggal 3 - 8 April 2023, dan dibuka oleh Wakil Bupati Kapuas, HM Nafiah Ibnor pada Selasa, 4 April 2023.

Ketua Panitia Pelaksana, Tommy Saputra mengatakan kegiatan pesantren Ramadan 1444 H ini diikuti sekitar 905 peserta dari siswa tingkat SMA/SMK/MA sederajat se-Kabupaten Kapuas.

"Alhamdulillah tahun ini dapat melaksanakan pesantren ramadan yang mana 3 tahun lalu kita istirahat artinya terakhir itu di 2019, karena pandemi tidak bisa melaksanakan," kata Tommy kepada wartawan.

Tommy menyebutkan dalam kegiatan pesantren Ramadan ini diisi dengan materi materi tentang keagamaan islam dan juga ada sejumlah lomba memeriahkannya.

"Harapan kita ini menjadi kegiatan yang terus dilaksanakan setiap tahun, yang didukung Pemkab Kapuas," harap pemuda yang aktif di berbagai organisasi ini.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini untuk kepanitiaan diisi dengan 70 orang berasal dari kampus-kampus di Kapuas seperti STAI Kuala Kapuas, Universitas Cahaya Bangsa, dan remaja di Kuala Kapuas. (DODI RIZKIANSYAH/R)

Berita Terbaru