Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Momentum Hari Jadi Kalteng ke-66 Jadikan untuk Mengevaluasi Kinerja

  • Oleh Donny Damara
  • 25 Mei 2023 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kalteng kini telah berusia 66 tahun semenjak berdiri tanggal 23 Mei 1957 sampai 23 Mei 2023 lalu. Anggota DPRD Kalteng, Achmad Rasyid mengatakan momentum hari jadi Kalteng ke-66 tahun ini jadikan untuk mengevaluasi kinerja.

"Bagi pemimpin daerah serta jajaran pelaksana pemerintahan momentum ini agar dijadikan sebagai evaluasi kinerja, merenungi apa saja capaian kinerja yang sudah dilakukan untuk masyarakat," ujarnya, Kamis, 25 Mei 2023.

Evaluasi dan renungan perlu dilakukan untuk mengetahui sejauh mana tingkat keberhasilan terkait program-program dan kinerja pemerintah daerah selama ini terhadap kesejahteraan masyarakat di Bumi Tambun Bungai ini.

"Melalui Hari Jadi Kalteng ke-66 mari kita semua merenung sejenak, diusia Kalteng yang ke-66 ini apa-apa saja yang sudah kita capai dan sejauh mana tingkat keberhasilan tersebut dan sudah bisa kah kita rasakan keberhasilan itu," tuturnya.

Politisi Gerindra ini menyebut, apabila memang dirasa tingkat keberhasilan dari pembangunan itu dianggap cukup bagus maka sudah sepatutnya bersyukur dan tetap melanjutkan pembangunan diberbagai bidang, sebaliknya jika tidak maka perlu ditingkatkan.

"Tapi sebaliknya jika masih kurang, mari kita kejar supaya kita sebanding bahkan lebih maju dari provinsi tetangga kita, terutama dengan berusaha meningkat SDM kita untuk dapat mengelola SDA kita yang sangat-sangat luar biasa ini," tandasnya. (DONNY D/H)

Berita Terbaru