Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Durian Otak Udang Perlu Dilestarikan

  • Oleh Norhasanah
  • 06 Juni 2023 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Kabupaten Kotawaringin Timur merupakan salah satu wilayah penghasil buah durian yang cukup banyak. Durian otak udang yang menjadi ciri khas durian Kalimantan Tengah termasuk Kotim dirasa perlu untuk dilestarikan.

Hal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Kotim Irawati, mengingat banyak masyarakat yang memiliki kebun buah musiman tersebut.

"Saya mengimbau masyarakat yang mempunyai kebun agar dilestarikan karena durian otak udang merupakan durian lokal yang memiliki ciri khas di Kotim," katanya, Selasa, 6 Juni 2023.

Saat musim durian seperti sekarang, diakuinya Kotim dari pelosok sampai ke kota akan dipenuhi dengan pedagang durian, namun tidak bisa dipungkiri durian otak udang memang selalu menjadi primadona.

Dia mengharapkan dalam jangka panjang ciri khas dari durian otak udang mampu memperkenalkan wilayah Kotim lebih luas dan menjadi daya tarik untuk masyarakat luar daerah.

"Jika ingin makan durian otak udang maka datang ke Kabupaten Kotawaringin Timur," ucapnya.

Durian otak udang yang berwarna oranye dan rasanya yang diklaim lebih enak dan legit dari durian biasanya juga dipatok dengan harga lebih tinggi di pasaran.

Selain durian jenis otak udang, Irawati menyebutkan, Kotim juga memiliki durian lainnya seperti durian mentega berwarna kuning dan durian susu berwarna putih.(NOOR ANNISA/Y)

Berita Terbaru