Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelayanan Pusat Kesejahteraan Sosial Dinsos Kapuas Tetap Buka di Masa Cuti Bersama Iduladha

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 27 Juni 2023 - 19:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Pelayanan Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) yang ada pada Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Kapuas tetap buka dan berjalan di masa curi bersama Iduladha 1444 H.

Kepala Dinsos Kapuas, Yanmarto mengatakan hanya pada tanggal 29 Juni 2023 pelayanan Puskesos ditutup sehubungan dengan adanya Hari Raya Iduladha 1444 Hijriyah.

"Intinya pelayanan Pusat Kesejahteraan Sosial saat cuti bersama tanggal 28 dan 30 Juni 2023 tetap buka dari pukul 08.00 - 15.30 WIB,” katanya, Selasa, 27 Juni 2023.

Dijelaskan Kadinsos, bahwa layanan Puskesos ini antara lain pelayanan pemberian rekomendasi pengumpulan uang dan barang (PUB), pelayanan usul verifikasi penerima bantuan iuran PBI BPJS APBD, pelayanan pemberian surat tanda Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS), Lembaga Kesejahteraan Sosial anak (LKSA), Lembaga Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia (LKS-LU).

Kemudian terdapat juga pelayanan pemberian rekomendasi Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah, pelayanan pemberian rekomendasi Kartu Indonesia Pintar (KIP) Sekolah, pelayanan pemberian rekomendasi Jaminan Kesejahteraan Daerah (Jamkesda).

"Juga pelayanan pemberian Surat Keterangan Data Terpadu Kesejahteraan sosialisasi (DTKS),“ pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/Y)

Berita Terbaru