Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotim: Agama dan Peran Orangtua Benteng Bagi Remaja Agar Terhindar Narkoba

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 28 Juni 2023 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor mengatakan, agama dan peran orang tua sangat penting untuk menghindarkan remaja dari narkoba. 

"Maka dari itu mulailah dari rumah dan bentengi diri dengan agama. Karena agama apapun tidak ada yang mengajarkan hal tidak baik, pasti semua itu untuk kebaikan. Anak-anak kita jika imannya bagus Insyaallah digoyahkan tidak akan terombang-ambing," kata Halikin. 

Hal itu ia katakan saat membuka talkshow bahaya narkoba sekaligus KKR di Gereja Behtel Tabernakel Alfa Omega Sampit, Rabu, 28 Juni 2023.

Dia berharap tempat ibadah dan organisasi keagamaan lainnya juga turut menyebar luaskan tentang bahaya narkoba. Terutama di masjid dan pengajian karena mayoritas masyarakat Kotim beragama islam. 

"Perlu kebersamaan, sinergitas dan kolaborasi semua elemen termasuk gereja. Nanti saya minta juga di pengajian-pengajian dan di masjid-masjid juga menyampaikan hal ini," ujarnya. 

Dirinya prihatin, narkoba tidak hanya beredar di kota. Kini sudah merambah desa-desa hingga perkebunan. Bahkan anak kecil sudah menjadi penyalah guna narkoba.

Ketua panitia pelaksana talkshow bahaya narkoba Admadi Sastra mengatakan penyalahgunaan narkoba tidak memandang usia, agama, dan kemampuan ekonomi. 

"Jika dulu hanya orang kaya yang bisa membeli narkoba, sekarang tidak. Bahkan anak kecil sekarang sudah ngelem. Pemberantasan narkoba diprioritaskan dalam program nasional hingga ke tingkat desa. Supaya generasi muda kita berdayaguna dan dapat bersaing," demikian Admadi. (DEWI PATMALASARI/H) 

Berita Terbaru