Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemprov Kalteng Berusaha Majukan Ekspor

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 25 Juli 2023 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Ekbang) Setda Provinsi Kalteng Sri Widanarni menyampaikan Pemprov Kalteng berusaha majukan sektor ekspor.

Salah satunya adalah kebijakan Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran yang mengarah pada pertumbuhan dan perkembangan ekspor.

Mulai dari kebijakan untuk para eksportir existing, calon eksportir atau potensial ekspor dan para pelaku usaha Industri Kecil dan Menengah (IKM) lainnya.

“Gubernur Kalteng sangat berharap untuk memajukan ekspor Kalteng,” sebut dia saat mewakili sekda Kalteng dalam sosialisasi Layanan Platform Inaexport dan Asuransi Ekspor di Palangka Raya, Selasa, 25 Juli 2023.

Di samping itu, lanjut Sri, Dewan Kerajinan Nasional Daerah (DEKRANASDA) Kalteng sebagai mitra Pemerintah Daerah memiliki peranan penting dan strategis.

Terutama dalam membina dan menumbuh kembangkan IKM Kalimantan Tengah bagi penguatan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat dan daerah. (HERMAWAN DP/J)

Berita Terbaru