Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Disbudparpora Barito Timur Terima Kunjungan DPRD Kalsel

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 18 Agustus 2023 - 15:50 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Dinas Kebudayaan Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga atau Disbudparpora Kabupaten Barito Timur menerima kunjungan kerja Komisi IV DPRD Provinsi Kalimantan Selatan yang dipimpin Sekretaris Komisi IV
Firman Yusi, Jumat, 18 Agustus 2023.

Dalam kunjungan tersebut para wakil rakyat dari Kalsel diterima langsung oleh Kepala Disbudparpora Herawani yang didampingi Sekretarisnya Eko Efrianto.

"Kunjungan kerja Komisi IV DPRD Kalsel ini lebih kepada sharing urusan kebudayaan, ada beberapa hal yang ingin mereka pelajari dari penerapan adat budaya yg ada di Barito Timur," ungkap Kepala Disbudparpora kepada wartawan usai menerima kunjungan tersebut.

Adapun permasalahan yang ingin dipelajari oleh anggota DPRD Kalsel dari Pemkab Barito Timur yaitu penerapan wilayah adat dan bagaimana penyelesaian konflik berkaitan dengan hak-hak adat atau masyarakat adat.

"Kemudian mereka juga ingin mempelajari relevansi penerapan hukum adat yang ada di Barito Timur," lanjut Herawani.

Peran pemerintah daerah dalam melihat dan melestarikan adat dan budaya di Barito Timur menjadi hal lain yang juga ditanyakan Komisi IV DPRD Kalsel dalam kunjungan kerja tersebut.

"Tadi mereka juga ingin mempelajari bagaimana peran masyarakat dalam pelestarian adat dan kebudayaan yang ada di Barito Timur," tandasnya. (BOLE MALO/H) 

Berita Terbaru