Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Administrasi Kependudukan Warga Terdampak Kebakaran Flamboyan Bawah Diserahkan

  • Oleh Pathur Rahman
  • 29 Agustus 2023 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Camat Pahandut Berlianto bersama Lurah Pahandut, Ahmad Reza menyerahkan administrasi kependudukan (Adminduk) milik warga terdampak kebakaran Flamboyan Bawah.

Ada 16 Kartu Keluarga (KK) dan 33 Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang diserahkan. Proses penyerahan dilakukan di Gang Sari 45. Selanjutnya, mereka meninjau rencana tempat relokasi. 

"Alhamdulillah terima kasih kepada Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) yang telah mencetak ulang kartu keluarga dan Kartu Tanda Penduduk korban kebakaran," kata Camat Pahandut Berlianto, Selasa, 29 Agustus 2023.

Pria yang pernah menjabat sebagai Kepala Bagian Organisasi Setda kota Palangka Raya ini berharap, dengan diserahkannya Adminduk yang sebelumnya terbakar, masyarakat bisa dengan mudah dan cepat dalam mengurus hal-hal lain yang persyaratannya menggunakan Adminduk.

"Baik itu menggunakan kartu keluarga maupun kartu tanda penduduk," ungkapnya.

"Pencetakan ulang Adminduk ini tentunya untuk mendukung program Gerakan Indonesia Sadar Adminduk (GISA) yang diinisiasi oleh Kementrian Dalam Negeri Ditjen Dukcapil," pungkasnya. (PATHUR/Y)

Berita Terbaru