Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kecamatan MB Ketapang Gelar Rakor Bulanan

  • Oleh Noor Annisa
  • 26 Oktober 2023 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Pemerintah Kecamatan Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) bulanan di aula Mantikei Desa Eka Bahurui, Kamis, 26 Oktober 2023.

Rapat koordinasi ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan oleh kecamatan untuk meningkatkan sinergi antar lembaga pemerintah kecamatan dalam penyelenggaraan pemerintahan Kecamatan MB Ketapang.

Rakor dipimpin Camat MB Ketapang, Eddy Hidayat Setiadi. Hadir di antaranya kepala desa dan Ketua BPD di wilayah MB Ketapang, pendamping desa dan unsur lainnya.

"Jadi rakor rutin bulanan pemerintahan desa sekecamatan MB Ketapang ini dilaksanakan untuk menjadi wadah untuk bersilaturahmi, untuk menyampaikan informasi terbaru dari atas kebawah dan sebaliknya," katanya.

Selain itu, Rakor juga membahas berbagai permasalahan terkait penyelenggaraan pemerintahan, juga mencari solusi berbagai persoalan yang terjadi di lingkungan kerja masing-masing.

"Untuk membahas permasalahan yang terjadi di desa dan menjadi wadah untuk mengevaluasi kinerja selama sebulan terakhir," ungkapnya.

Ia melanjutkan, khusus pertemuan kali ini beberapa hal yang menjadi pembahasan adalah evaluasi kejadian dan penanggulangan karhutla, pembahasan penerima bantuan sosial, persiapan pelaksanaan PAW Desa Telaga Baru, terkait keamanan juga," tutupnya. (NOOR ANNISA/j)

Berita Terbaru